Moh. Marsudin (Tengah) Bersama Rekotr dan Wakil Rektor II dalam Presscon
Moh. Marsudin (Tengah) Bersama Rekotr dan Wakil Rektor II dalam Presscon

Semarang | (September 2016) Mahasiswa tingkat akhir Fakultas Bahasa dan Budaya Asing (FBBA) Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus)  Moh. Marsudin menjadi salah satu atlet kontingen Jawa Tengah yang berhasil meraih medali Emas bersama tiga peserta lainnya pada “boulder tim putra”cabang panjat tebing Pekan Olah Raga Nasional (PON) XIX 2016 di Jawa Barat. Bukan hanya Marsudin, dua mahasiswi Unimus juga berhasil menyumbangkan medali Perak atas nama Anis Susanti Rahayu di kategori “speed relay” dan Sudarti di kategori“lead tim putri”. Keduanya merupakan mahasiswa dari Fakultas Ekonomi.

Rektor (Prof. Masrukhi M.Pd.) didampingi Wakil Rektor II ( Ns. Sri Rejeki, M.Kep., Sp.Mat.) dan KaBAAK (Slamet Riyadi, M.Kom.) yang menerima mahasiswa menyatakan bahwa perolehan medali oleh kontingen Jawa Tengah tahun ini menurun dibandingkan tahun lalu. Akan tetapi Unimus harus bersyukur dan berbangga bahwa tahun ini, Unimus ikut menyumbangkan medali untuk kontingen Jawa Tengah. Perolehan medali tersebut antara lain, satu emas untuk kategori“boulder tim putra”, satu perak untuk kategori “speed relay”, dan satu perak untuk kategori “lead putri”. Ketiganya merupakan cabang di perlombaan panjat tebing yang merupakan salah satu keunggulanUnimus.

Marsudin, pemenang medali emas menyampaikan bahwa perolehan emas tahun ini merupakan target yang sudah diperjuangkan selama 9 tahun berkiprah di panjat tebing. Target berikutnya adalah untuk berkiprah di Pelatnas dan mengikuti ajang turnamen internasional, seperti ASEAN Games.

(Reportase: UPT Kehumasan & JIPC)