Semarang | Rektor Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) Prof. Dr. Masrukhi M.Pd bersama Wakil Rektor II Dr. Sri Rejeki,M.Kep, Sp.Mat dan Wakil Rektor III Dr. Samsudi Rahardjo, MM.,MT. melantik secara serentak pengurus organisasi mahasiswa (Ormawa) masa bakti 2018-2019 di Aula Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Semarang, Selasa (11/12/2018).

 

suasana saat Rektor Unimus melantik pengurus ormawa

 

Para pengurus yang dilantik sebanyak 18 orang, diantaranya Wahyu Ariyantono (Ketua Senat Mahasiswa), Dwi Rahayu (Wakil Ketua Senat Mahasiswa), Tri Atmaja (Presiden Mahasiswa), Meilawati Putri Salsabila (Wakil Presiden Mahasiswa), Okta Nadia Fashalin (Komandan Resimen Mahasiswa), Fashih Fathi Rodila (Ketua Koordinator Komisariat Ikatan Mahasiswa), Alwan Fadlurohman (Ketua UKM Olahraga), Gustama Rickyansyah Eka (Ketua UKM Pecinta Alam), Muhammad Faishal Khairy (Ketua UKM Komunikasi), Mohammad Husen Alwi (Ketua UKM Seni), Fuady Shobur (Ketua UKM Kewirausahaan), Indah Lia Listyani (Ketua UKM Tapak Suci), Dede Arian (Ketua Hizbul Wathan), Muhammad Rustam Haji (Ketua UKM Racana Ahmad Dahlan), Refiana Dewi Eka (Ketua UKM Racana Siti Walidah), Bayu Setyo Pratomo (Ketua UKM Paduan Suara Mahasiswa), dan Nazara Nur Rosyida (Ketua UKM GEMA), serta Wahyu Adi Nugroho (Ketua UKM Gonimus).

 

Rektor Unimus menandatangani SK Kepengurusan Ormawa

 

Dalam sambutannya, Rektor Unimus menyatakan bahwa sebagai mahasiswa yang aktif di organisasi harus bisa mengatur waktu dengan cerdas dan imbang antara kegiatan organisasi dengan perkuliahannya. “Kalian harus bisa mengembangkan bakat, kepemimpinan, softskill serta ketrampilan-ketrampilan melalui organisasi yang kalian naungi, namun tetap aktif dalam perkuliahan sehingga kedepannya bisa lulus tetap waktu, “ terangnya. Lebih lanjut, Prof. Masrukhi menyampaikan bahwa organisasi mahasiswa Unimus telah menjadi benchmarking bagi ormawa dari perguruan tinggi lain. Hal ini membuktikan bahwa ormawa Unimus telah menjadi contoh dan motivasi bagi mahasiswa serta seluruh civitas akademika untuk dapat menyelenggarakan kegiatan dan program-program yang bermanfaat serta dapat mengangkat citra positif kampus.

 

dokumentasi ormawa yang dilantik 2018/2019

Loading

Leave a Reply