Malaysia – Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Semarang (FK UNIMUS) telah melaksanakan program Student Mobility ke Management & Science University Malaysia (Pimpinan MSU yang menerima adalah Prof. Dr. Mohamad Khairuddin Abdul Wahab selaku Dean International Medical School) pada tanggal 5-12 November 2023 lalu. Kegiatan yang diikuti oleh 10 mahasiswa FK tersebut meliputi kegiatan pembelajaran/sit in class, presentasi dan diskusi dengan pakar, serta kunjungan ke klinik kesehatan yang ada di Klang, Malaysia.
Selain itu, selama kunjungan di Malaysia juga dimanfaatkan oleh pimpinan dan dosen Fakultas Kedokteran UNIMUS untuk berkunjung dan berdiskusi langsung dengan pimpinan fakultas kedokteran mitra mengenai program kerjasama internasional dan tridharma ke depannya. Pada kunjungannya, FK UNIMUS melalukan kegiatan pertemuan dan MoA dengan 4 Universitas di Malaysia.
Kesempatan pertama berkunjung di University of Cyberjaya (UoC) diterima oleh Major General Prof. Dato’ Dr. Mohd Zin Bidin selaku Dean Faculty of Medicine dan melakukan kerjasama pada Pembelajaran Kedokteran Okupasi. Selanjutnya pertemuan di Universiti Sains Islam Malaysia (USIM) diterima oleh Prof. Dr. Mohd Fadzillah bin Abdul Razak sebagai Dean Faculty of Medicine & Health Sciences dimana lebih memfokuskan pada kerjasama Pendidikan Kedokteran Islam. Adapun yang terkahir di Universiti Kebangsaan Malaysia di terima oleh Dr. Noor Akmal Shareela Ismail (Vice Dean Faculty of Medicine) mendiskusikan dan melaksanakan MoA pada Kedokteran Komunitas. Sebagai tambahan, fakultas juga melakukan kegiatan pengabdian masyarakat yang dilaksanakan atas kerjasama dengan Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah Malaysia (PCIM Malaysia).
