
Semarang | (03.09.2016) Program Studi DIV Analis Kesehatan Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) menyelenggareakan kuliah umum bagi mahasiswa baru yang dilaksanakan di Gedung NRC Fakultas Ilmu Keperawatan dan Kesehatan (FIKKES) Unimus. Kegiatan diikuti oleh pimpinan, dosen dan mahasiswa baru Prodi DIV Analis Kesehatan.
Ketua Program Studi DIV Analis Kesehatran (Dr. Sri Sinto Dewi, M.Si.) menyampaikan melalui sambutannya agar mahasiswa dapat memaksimalkan ilmu yang diperoleh sebagai bekal untuk mengembangkan profesi di laboratorium medik. Dekan FIKKES (Dr. Budi Santosa. M.Si.Med) memberikan apresiasi kepada mahasiswa baru atas semangat untuk melanjutkan studi di jenjang D4 Analis Kesehatan.

Kuliah umum menghadirkan narasumber Mizwar Fattah, M.Si. yang menjelaskan bagaimana tantangan kedepannya tentang laboratorium yang ada di Indonesia dan keseimbangan antara laboratorium central dan peripheral. Semakin banyak laboratorium yang berdiri maka semakin banyak pula dibutuhkan tenaga kelaboratoriuman yang unik dan memiliki pendidikan tinggi. Beliau juga menjelaskan pentingnya peranan Teknologi Informasi dalam proses tes analisa. Narasumber kedua yang juga sebagai Wakil Rektor I Unimus (Dr. Sri Darmawati, M.Si.) menyampaikan materi mengenai biomolekular secara lebihdetail. Kuliah umum diikuti oleh mahasiswa baru dengan antusias ditutup juga dengan sesi Tanya jawab seputar laboratorium dan biomolekuler.

(Reportase: UPT Kehumasan & JIPC)