Rektor Unimus Prof. Dr. Masrukhi menyampaikan sambutan dan membuka acara Pelatihan PKM

Semarang ǀ  Unimus (28/09/2018) Lulusan  Perguruan Tinggi di tuntut untuk memiliki pengetahuan akademik, ketrampilan berpikir, ketrampilan manajemen dan ketrampilan dalam komunikasi. Kekurangan salah satu kemahiran tersebut mengakibatkan menurunnya mutu lulusan. Lulusan juga di harapkan dapat memiliki sinergisitas dalam semua kompetensi melalui upaya penyelesaian permasalahan yang di hadapi di masyarakat. Kreativitas diperlukan untuk memberikan solusi terhadap permasalahan yang ada. Sinergisitas pikiran, perasaan dan ketrampilan yang efektif dalam memberikan solusi pada masalah di masyarakat di upayakan melalui kegiatan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM). PKM sebagai salah satu upaya Kemenristekdikti memfasilitasi mahasiswa untuk dapat menerapkan, mengembangkan, menyebarkluaskan ilmu/ teknologi maupun seni yang memberikan kemanfaatan bagi masyarakat. Menyikapi hal tersebut, Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) bekerjasama dengan Paguyuban Pimpinan Perguruan Tinggi Jawa Tengah gelar pelatihan penyusunan proposal PKM bagi mahasiswa dan dosen pembimbing pada Jum’at (28/09/2018).

Ketua Paguyuban Pimpinan Perguruan Tinggi Jawa Tengah Raharjo Apriatmoko, M.Kep memberikan sambutan

Kegiatan dilaksanakan untuk memberikan bekal mahasiswa dan pembimbing agar memiliki kemampuan menulis, mengkonsep ide kreatif dan menghasilkan proposal PKM yang berkualitas serta membumikan budaya menulis pada mahasiswa.  Kegiatan juga diharapkan dapat mengupgrade pengetahuan dosen pembimbing berbagai kiat agar proposal PKM yang diajukan oleh mahasiswa bimbingannya dapat lolos didanai oleh Dikti dan menjadi juara dalam Pekan Ilmiah Mahasiswa Nasional (Pimnas). Dibuka oleh Rektor Unimus Prof. Dr. Masrukhi, M.Pd pelatihan hadir dua pembicara yaitu Dr. Tommi Yuniawan, M.Hum pakar PKM dari Kemenristek Dikti dan Dr. Eny Winaryati, M.Pd Dekan Fakultas MIPA Unimus.

 

Dr. Eny Winaryati, M.Pd selaku Dekan Fakultas MIPA Unimus saat memberikan paparan materi pelatihan penyusunan proposal PKM.

Bertempat di aula Rumah Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) Unimus, pelatihan dihadiri 315 peserta dari 65 perguruan tinggi negeri dan swasta di Jawa Tengah. Hadir juga dalam kegiatan ketua Paguyuban Pimpinan Perguruan Tinggi Jawa Tengah Raharjo Apriatmoko, M.Kep yang merupakan Wakil Rektor bidang Kemahasiswaan Universitas Ngudi Waluyo.

Pembicara Dr. Tommi Yuniawan, M.Hum membagi kiat sukses menyusun proposal PKM kepada peserta pelatihan

Diungkapkan oleh Raharjo Apriatmoko bahwa pelatihan PKM merupakan salah satu program kerja paguyuban Perguruan Tinggi Bidang Kemahasiswaan Jawa Tengah untuk meningkatkan kualitas mahasiswa. Sementara itu Rektor Unimus dalam sambutannya mengungkapkan bahwa PKM merupakan salah satu paramater prestasi mahasiswa yang cukup prestisius dan menjadi paramater pemeringkatan perguruan tinggi. “Kegiatan PKM memberikan wadah kepada mahasiwa agar budaya meneliti dan menulis tumbuh dengan baik dan mampu memberikan kontribusi terhadap penyelesaian masalah di masyarakat” tambah Prof. Dr. Masrukhi.

Pembicara Dr. Tommi Yuniawan, M.Hum bersama peserta pelatihan

Dr. Tommi Yuniawan, pemateri pertama membagi ilmu dan kiat-kiat strategis dalam penyusunan proposal PKM dari berbagai skema. “Ide PKM adalah ide kreatif dengan memperhatikan berbagai kata kunci yaitu ide yang nyentrik, ide yang evolutif, ide yang seksi/ cetar, ide yang menggoda dan menantang. Apapun yang kita lihat, di situ ada permasalahan dan dari situ aka nada ide kreatif”ungkap Dr. Tommi. Tommi menambahkan ada beberapa pertimbangan dalam menetapkan ide PKM meliputi mempunyai kemampuan, bermanfaat, ide yang menarik,  seksi juga unik, referensi/ data bisa diperoleh serta spesifik. Dr. Tommi juga membagi kiat agar proposal PKM dapat lolos mendapatkan pendaanaan dari Kemenristekdikti. “Penyusunan proposal PKM selain memperhatikan isi juga perlu memperhatikan aturan penyusunan, aturan penyusunan dan kelengkapan harus dipenuhi agar mendapat skor yang optimal” papar Reviewer PKM Kemenristek Dikti. Pemakalah ke dua Dr. Enny Winaryati memaparkan tentang kisi-kisi PKM dan kiat mencari ide kreatif inovatif. Di akhir sesi, beberapa peserta yang pernah sukses melaju ke  Pimnas berbagi cerita dan kisah sukses mendapatkan hibah PKM dan mengikuti Pimnas.

 

 

 

Reportase UPT Kehumasan dan Protokoler

Loading

Leave a Reply