Sambutan dari ketua ORASI 2017 (Salsabila Meiliawati) pada malam inagurasi
Semarang │UNIMUS (09/09/2017) Bertempat di pelataran parkir timur Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) telah berlangsung acara malam Inagurasi. Kegiatan ini merupakan puncak sekaligus penghujung dari serangkaian acara Orientasi Organisasi dan Program Studi (ORASI) serta Masa Ta’aruf (Masta) bagi mahasiswa baru tahun akademik 2017/2018 yang telah dilaksanakan selama enam hari sejak 4 September 2017. Malam Inagurasi dibuka dengan penampilan tari dan grup band dari Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Seni.
Penampilan UKM Seni dengan pagelaran seni tari
Ketua Panitia Orasi 2017 (Salsabila Meiliawati) dalam laporannya menyampaikan bahwa malam inagurasi adalah puncak acara orasi, diharapkan generasi baru unimus dapat berperan aktif dalam kemajuan Unimus. Mahasiswa baru juga dapat senantiasa berkreasi dalam bidang seni maupun olahraga. Kegiatan dibuka oleh Rektor Unimus (Prof. Dr. H. Masrukhi, M.Pd) yang didampingi oleh jajarannya sekaligus membuka acara. Bahkan Rektor juga berkesempatan menghibur mahasiswa baru dan Ormawa yang hadir dengan menyanyikan sebuah lagu berjudul “Panggung Sandiwara” diiringi band UKM Seni.
Rektor Unimus (Prof. Marsukhi, M.Pd) didampingi wakil rektor bidang kemahasiswaan (Drs. Samsudi Raharjo) membuka acara
Pada malam inagurasi ini di adakan pula penyerahan sembako yang dibeli maba pada saat orasi kepada panti asuhan, penyerahan sembako diberikan kepada 10 panti yang terletak di sekitar Universitas Muhammadiyah Semarang. Kegiatan ini merupakan upaya untuk melatih kepedulian mahasiswa baru terhadap lingkungan sekitar.
Pemberian paket sembako dari mahasiswa baru secara simbolis oleh rektor Unimus kepada perwakilan panti asuhan
Malam inagurasi ini dimeriahkan pula pentas seni dari mahasiswa baru dan dari UKM. Tak cukup sampai disitu dalam malam inagurasi ini juga terdapat ajang Unimus Ormawa Award. Ajang Unimus Ormawa Award merupakan suatu penghargaan kepada ormawa dan para aktivis mahasiswa yang ada di Universitas Muhammadiyah Semarang. nimus Ormawa Award merupakan suatu penghargaan yang diberikan kepada ormawa, KomisariatIkatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) para aktivis mahasiswa/ mahasiswi serta Immawan/Immawati terbaik yang ada di Universitas Muhammadiyah Semarang. Kategori HMJ Terbaik diberikan kepada Himpunan Mahasiswa Teknik Mesin, kategori UKM Terbaik diberikan kepada Tapak Suci, kategori Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) terbaik diberikan kepada BEM Fakultas Teknik, kategori Organisasi mahasiswa (Ormawa) terbaik diberikan kepada UKM Komunikasi, kategori aktivis pria dan wanita terbaik diberikan kepada Tri Atmaja dan Lisnanda Dyah. Immawati terbaik diberikan kepada Immawati Ulfa Agustianni, immawan terbaik diberikan kepada Immawan Fashih dan komisariat IMM terbaik diberikan kepada Komisariat IMM MIPA.
Rektor Unimus menyerahkan penghargaan kepada Ormawa terbaik
Selamat kepada panitia ORASI dan MASTA yang telah sukses menyelenggarakan kegiatan pekan orientasi dan taaruf mahasiswa baru tahun akademik 2017/ 2018 dengan baik. Selamat juga kepada para pemenang penghargaan 2017. Semoga menjadi lebih baik lagi kedepannya dan bermanfaat bagi Unimus khususnya dan bermanfaat bagi masyarakat umumnya.
Rektor Unimus tampil menghibur mahasiswa baru menyanyikan lagu diiringi grup band UKM Seni