Semarang – Kamis, 30 Maret 2017 Universitas Muhammadiyah Semarang (UNIMUS) kembali mengadakan seleksi Mahasiswa Berprestasi (MAWAPRES) tingkat Universitas bertempat di Rektorat UNIMUS jalan Kedungmundu Raya No. 18 Semarang sebelum mengikuti seleksi mahasiswa berprestasi tingkat Kopertis Wilayah VI Jawa Tengah yang di ikuti 1 (satu) perwakilan mahasiswa masing-masing program studi.

Mawapres adalah mahasiswa yang berhasil mencapai prestasi tinggi, baik kurikuler, ko-kurikuler, maupun esktraskurikuler sesuai dengan criteria yang ditentukan. Tahun ini pemilihan MAWAPRES diselenggarakan dalam dua kelompok pemilihan yaitu Mawapres Program Sarjana dan Mawapres Program Diploma.

photo_2017-03-31_15-20-54Tujuan dari terselenggaranya Mahasiswa Berprestasi (MAWAPRES) untuk memberikan perhargaan kepada mahasiswa yang meraih prestasi tinggi, serta memberikan motivasi kepada mahasiswa untuk melaksanakan kegiatan kurikuler, ko-kurikuler, dan ekstrakurikuler sebagai wahana menyinergikan hard skills dan soft skills mahasiswa.

Seleksi di tingkat Universitas Muhammadiyah Semarang diikuti oleh 10 mahasiswa dari prodi S1 Ilmu Gizi, S1 Pendidikan Dokter, S1 Pendidikan Bahasa Inggris, S1 Teknologi Pangan, S1 Statistika, S1 Pendidikan Matematika, S1 Pendidikan Kimia, D3 Analis Kesehatan, dan D3 Gizi. Penilaian mawapres meliputi presentasi karya ilmiah inovatif dalam bahasa Indonesia dan bahasa inggris serta isi dari karya ilmiah tersebut selain itu penilaian ekstraskurikuler dalam bentuk sertifikat kejuaraan.

photo_2017-03-31_15-20-48

Hasil dari MAWAPRES tingkat Universitas Muhammadiyah Semarang dari 3 (tiga) juri, 1. Slamet Riyadi, S.Kom untuk juri penilaian karya ilmiah inovatif, 2. Muhimatul Ifadah, M.Pd. untuk Penilaian Bahasa Inggris dan 3. Sukhamdi, A.Md. untuk penilaian Ko-Ekstraskurikuler dan hasilnya Juara I Yani Maghfiroh dari Prodi S1 Teknologi Pangan, Juara II Irma Khoirur Rosyida dari Prodi S1 Pendidikan Bahasa Inggris, dan Juara III Baratarini dari S1 Kedokteran.

Wakil Rektor III bidang Kemahasiswaan Drs. Samsudi Raharjo, ST, MM,MT menyampaiakan “ Juara I dari MAWAPRES tingkat Universitas akan dikirim mewakili UNIMUS mengikuti seleksi Tingkat Kopertis Wilayah VI Jawa Tengah”.

Selamat kepada pemenang lomba MAWAPRES tingkat Universitas Muhammadiyah Semarang semoga berprestasi mengahrumkan nama Universitas Muhammadiyah Semarang (UNIMUS) di tingkat Kopertis dan Nasional. (KM)

Loading

Leave a Reply