Semarang, 26 April 2021 Program Studi S1 Pendidikan Matematika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Muhamamdiyah Semarang mengadakan perjanjian kerjasama antara Program Studi dengan Sekolah Dasar tempat mahasiswa melaksanakan Program Kampus Mengajar Angkatan 1 Tahun 2021, yang terdiri dari 9 SD, antara lain: SD Negeri Sendangguwo 02 Semarang, SD Bandarharjo Semarang, SD YPI Mlatiharjo Semarang, SD Negeri 3 Prigi Grobogan, SD Negeri 4 Banyuwringin, SD Negeri Ngastorejo, SD Fadlun Nafis Jepara, SD Islam As Shomadhany, SD Kristen Kaliceret Grobogan, SD Tambaksari Kab. Kebumen. Program Kampus Mengajar angaktan 1 tahun 2021 dimulai tanggal 22 Maret hingga 26 Juni 2021.
Kegiatan tersebut diawali dengan sambutan oleh Dr. Eny Winaryati, M.Pd. selaku Dekan FMIPA Unimus. Beliau menyampaikan bahwa adanya gebrakan program yang lakukan oleh mas Mentri (Nadiem Makarim) mengenai adanya Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka yang didalamnya terdapat program Kampus Mengajar, yang mengolaborasikan antara perguruan tinggi dengan sekolah dasar, sehingga diharapkan adanya keberadaan mahasiswa dalam pengabdian masyarakat di sekolah akan membantu bapak/ibu guru SD dalam literasi numerasi, literasi bahasa, administrasi sekolah dan adaptasi teknologi guna meningkatkan proses pembelajaran. Selain itu kegiatan Program Kampus Mengajar dapat mengasah keterampilan mahasiswa dalam kemampuan sosial di masyarakat dalam hal ini kemampuan sosial dengan mahasiswa di perguruan tinggi lain serta bermasyarakat dengan bapak/ibu guru.
Tujuan Program Studi mengadakan kegiatan ini adalah sebagai bentuk kerjasama dalam mengimplementasikan Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka melalui Program Kampus Mengajar, dimana mahasiswa melaksanakan kegiatan di luar kampus setara 12 sks. Selian itu kegiatan ini juga diharapkan terus dapat dikembangkan dalam kegiatan penelitian dan pengabdian masyarakat oleh dosen atau mahasiswa di SD mitra tersebut. Program Studi sangat berterimakasih kepada pihak SD tempat mahasiswa melaksanakan Kampus Mengajar atas kesediaannya dalam membimbing dan mengarahkan mahasiswa kami dalam kegiatan Kampus Mengajar.