Semarang – Program studi S1 Informatika Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Universitas Muhammadiyah Semarang (UNIMUS) melalui Hibah Program Kompetisi Kampus Merdeka (PKKM) Batch 2024 – 1 menggelar Kuliah Umum, pada Selasa (11/06/2024). Bertajuk “Peluang dan Tantangan di Era Sistem Cerdas : Perspektif SDM dan Talenta Digital”, agenda kuliah umum sebagai bagian dari perluasan implementasi kerjasama dengan mitra dunia usaha/industri dan pemerintah. Diikuti oleh ratusan mahasiswa di lingkungan ilmu komputer UNIMUS, acara menghadirkan Dr. Nusirwan, S.Ag., M.Si (Kepala Pusat Penelitian dan Pengembangan Sumber Daya, Perangkat dan Penyelenggaraan Pos dan Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia) serta Wijayanto, ST.,MT (GM Regional Government Enterprise Service Telkom Regional IV) dan Cana Paranita, SBA (Chief Product Officer Level Up Amoeba Telkom).

Bertempat di Aula Gedung Kuliah Bersama II, acara turut dihadiri oleh M. Yusuf,S.STPi, M.Si, Ph.D (Wakil Rektor IV), Dr. Techn. Ir. Samsudi Raharjo, S.T, M.M, IPM (Dekan FTIK), Drs. Akhmad Fathurrohman, M.Kom (Kaprodi S1 Informatika) serta dosen di lingkungan FTIK UNIMUS. Dalam sambutannya Wakil Rektor IV menyatakan bahwa melalui hibah PKKM tercipta program-program produktif dan meningkatkan mutu UNIMUS. “Prodi Informatika merupakan prodi baru namun kami melihat banyak pertumbuhan yang luar biasa. Tentu kata optimisme dalam prodi ini patut kita sematkan. Hari ini tidak hanya kuliah umum saja namun kita juga melakukan kerjasama antara Kominfo, PT Telkom dan Rumah Sakit UNIMUS,” ungkapnya.

Pembicara Dr. Nusirwan memaparkan bahwa konsep kepimpinan digital bahkan berperan memperbanyak produk inovasi yang dihasilkan masyarakat. Ditambahkan sektor bisnis maupun pemerintahan sudah banyak menerapkan model kepemimpinan digital mendorong perubahan dan inovasi. Hal ini juga untuk menyesuaikan rantai nilai institusi dengan pasar,industri, dan ekosistem digital yang lebih efektif dan efisien.

Loading

Leave a Reply