Ketua Lazismu Jawa Tengah sekaligus pengusaha Dodok Sartono, SE memaparkan materinya.

Semarang │ Unimus (01/04/2017), Himpunan Mahasiswa Jurusan (HMJ) S1 Manajemen Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) menggelar Seminar Regional yang merupakan bertema “Strategi Pengembangan Bisnis Bagi Usaha Pemula”. Seminar yang digelar di gedung Rektorat Unimus tersebut merupakan bagian dari acara  Unimus Economic Festival (UEF). Hadir sebagai narasumber dosen Fakultas Ekonomi Dr. Djoko Setyo Hartono,SE, MM, SH, M.Kn  dan Dodok Sartono, SE Ketua Lazismu Jawa Tengah yang juga merupakan pengusaha Ayam Geprek, Ayam Pakuan, serta pemilik bimbel Al Qur’an.

“Tugas dan proses persiapan analisis tentang peluang pertumbuhan usaha potensial, dukungan dan pemantauan pelaksanaan peluang pertumbuhan usaha adalah tanggung jawab dari setiap pengusaha, pengusaha membutuhkan motivasi. Motivasi yang tidak hanya sekedar ucapan melainkan action, pengusaha juga perlu menerapkan istilah “5W + 1H” untuk membangun sebuah usaha” Ujar Dr. Djoko ketika memaparkan materinya. Dodok Sartono, SE selaku narasumber kedua juga tak kalah menginspiratif ,beliau mengungkakan perjalanan panjangnya sebelum menjadi pengusaha yang sukses hingga sekarang ini, beliau menceritakan bahwa beliau rela berhenti dari jabatan Kepala Sekolah demi sebuah komitmen berwirausaha. Dodok memaparkan  filosofi “lima jari”. “Filosofi lima jari dalam sukses sebuah usaha adalah sukses (1) Ibu Jari melambangkan karakter, seorang pengusaha harus memiliki karakter baik, karakter jujur, karakter dermawan dan amanah; (2) Jari telunjuk melambangkan fokus, yang berarti ketika seorang pengusaha merintis sebuah usaha dia harus fokus pada satu tujuanagar menuai hasil yang baik dan berkah; (3) Jari tengah melambangkan kualitas, seorang pengusaha harus tetap menjaga kualitas dengan cara berinovasi mengembangkan usahanya; (4) Jari manis melambangkan jaringan, koneksi, relasi, dimana koneksi antar pengusaha sangat d butuhkan. Semakin baik koneksi yang di jalin semakin sukses lah pengusaha tersebut; (5) Jari kelingking melambangkan memperhatikan hal-hal kecil. Hal kecil yang bisa mempengaruhi keberhasilan perlu di perjhatikan dengan serius.” Papar Dodo. “Pengusaha juga harus memperhatikan “better 5p” yaitu Produk , Price, Place, Promotion, Peopletambahnya.

Terselenggaranya Seminar tersebut diharapkan dapat menginspirasi seluruh mahasiswa Unimus khususnya dan masyarakat pada umumnya untuk menjadi pengusaha sukses. Materi yang diberikan oleh narasumber diharapkan dapat memberikan inspirasi dan motivasi  mahasiswa untuk terjun dalam dunia usaha.

Reportase LPMUninews.

Loading