Rembang | Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) kegiatan Expo Pendidikan Perguruan Tinggi Tahun 2024 yang dilaksanakan oleh Musyawarah Guru Bimbingan dan Konseling  (MGBK) Kabupaten Rembang. Kegiatan Expo ini dilaksanakan dalam rangka memberikan informasi dan mendekatkan siswa dengan Perguruan Tinggi.

Kegiatan expo dilaksanakan selama 2 hari yakni Selasa-Rabu (16-17/01/2024) bertempat di Gedung Balai Kartini, Rembang, dengan menghadirkan sebanyak 50 Perguruan Tinggi Negeri maupun Swasta dari Jawa Tengah, Jawa Timur dan Yogyakarta, yang dihadiri oleh Bupati Rembang yang diwakili Asisten II Sumardi SPd MPd kepala cabang dinaspendidikan wilayah III,  Dinas Pendidikan dan Olahraga (DisDikpora) Komandan Kodim (Dandim) 0720, Kapolres, Kepala Kantor Kememtrian Agama Rembang, Ketua MKKS SMA MA dan SMK se Kabupaten Rembang.

Pada pelaksanannya expo di bagi mejadi 2 gelombang dengan tujuan agar tidak menimbulkan kepadatan dan akan lebih memaksimalkan bagi Peruruan Tinggi untuk memberikan informasi tentang penerimaan mahasiswa baru, baik dari fasilitas maupun biaya yang ditawarkan.

Memberikan sambutan Kepala cabang Dinas Pendidikan Wilayah 3 Kabupaten Rembang deas yanirahmawan MM,. menyampaikan Expo Peruguran Tinggi ini Merupakan suatu kegitan yang diinisiasi oleh MGBK Kabupaten Rembang sejak tahun 2011 dan sudah berjalan 13 tahun dengan tujuan untuk menjadikan inspirasi dan momen yg tepat bagi peserta didik yang duduk di kelas 12 untuk menentukan studi lanjut ke tahapan yg lebih tinggi.

Sementara itu Peserta Ekspo yang diwakili oleh Dr. Siswandaru dari Universitas terbuka Semarang menyampaikan kegiatan Expo ini sebagai tempat untuk memberukan ruang kepada siswa untuk bisa lebih mengenal Perguruan Tinggi. “Dengan Menghadirkan Perguruan Tinggi dalam kegiatan Ekspo ini saya berharap bisa memberikan ruang kepada Siswa baik SMA/SMK/MA untuk leboh bisa mengenal dan menggali Informasi yang ditawarkan oleh Perguruan Tinggi, sehingga bisa menentukan akan menerukan pendidikan kemana nantinya” ucap Dr Siwandaru.

Bupati Rembang melalui Asisten 2 Sumardi SPd MPd dalam menyampaikan Apresiaasi dan menyebutkan bahwa kegiatan Expo ini merupakan langkah baik untuk dilaksanakan guna memberikan wawasan bagi peserta didik dari Sekolah Menegah Atas (SMA) Kejuruan (SMK) ataupun Madrasah Aliyah (MA). “Saya mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan EXPO Perguruan Tinggi ini, dengan tujuan untuk memberikan wawasan dan efek yang baik sehingga bisa membangkitkan semangat unuk siswa maupun orantua wali dalam bidang Pendidikan tingkat lanjut” kata Sumardi .

Harapannya PameranPerguruan Tinggi ini  akan membawa kebaikan kepada generasi penerus, dan mampu membawa perubahan lebih baik dengan meningkatnya ilmu pengetahuan dan Pendidikan. Selaini  itu Expo ini juga sebagai bentuk memenuhi tugas sebagai pembimbing pendidikan dengan upaya memenuhi kualitas ilmu pengetahuan pendidikan dan suber daya manusia.

Loading

Leave a Reply