Semarang │Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) mendapat kepercayaan untuk menjadi salah satu Tempat Uji Kompetensi (TUK) dalam pelaksanaan Try Out Uji Kompetensi Perawat Nasional Indonesia (TO UKNI). Pelaksanaan TO UKNI tahap 2 tahun 2016 ini secara nasional diselenggarakan pada tanggal 29-31 Juli 2016. Sebelum dipercaya menjadi salah satu TUK, Computer Based Test (CBT) Center Unimus yang berlokasi di Kampus III Fakultas Kedokteran (FK) ini sebelumnya telah melalui proses visitasi dan verifikasi kelayakan sebagai TUK UKNI. CBT Center FK Unimus dalam pengelolaannya berada dibawah kelola tim IT Unimus yang dikepalai oleh Drs. Ahmad Faturrahman, M.Kom.
TO UKNI dilaksanakan sebanyak 4 sesi dengan koordinator CBT Ns. Ernawati, S.Kep, M.Kes dan Pengawas Pusat (PP) Ns. Maria Astrid, M.Kep, Sp.KMB yang didukung oleh pengawas lokal dari beberapa institusi pendidikan keperawatan, STIKES Cendekia Utama, STIKES Karya Husada dan UNDIP. Jumlah peserta Ners sebanyak 180 berasal dari 3 institusi yaitu Unimus, STIKES Muhammadiyah Pekajangan, dan STIKES Cendekia Utama Kudus.
Fasilitas CBT Center FK Unimus telah memenuhi standar untuk dilaksanakannya Uji Kompetensi Tenaga Kesehatan berbasis komputer. CBT Center FK Unimus juga dilengkapi dengan metal detector untuk membantu petugas untuk menjaring peserta yang akan memasuki ruang tes. Unimus berharap dapat terus berkontribusi dalam pelaksanaan UKNI yang akan dilaksanakan pada periode selanjutnya.
(Sumber: Ners Unimus – UPT Kehumasan & JIPC)