Semarang | dalam rangka percepatan Vaksinasi dan menciptakan kekebalan Komunitas terhadap Covid – 19 yang sudah diperintahkan oleh Kemetrian Kesehatan dan Pemerintah Republik Indonesia, Universitas Muhammadiyah Semarang bekerjasama dengan Polda Jawa Tengah dan Rumah Sakit Bhayangkara Semarang gelar Vaksinasi Serentak pada hari Rabu (24 -2- 2022) pukul 08.00 – 12.30 WIB bertempat di Aula lantai 7 Gedung Kuliah Bersama I. Kegiatan dihadiri oleh DirBinmas Polda Jateng (Kombes. Pol. Lafri Prasetyono, S.I.K.), Kabid TI Jateng (AKBP Alfian Nurrizal, S.H. S.I.K., M.Hum.), Karumkit RS Bhayangkara Semarang (Dr.dr.Sumy Hastry Purwanti,D.F.M.,Sp.F), Wakarumkit RS Bhayangkara Semarang, Rektor Unimus (Prof. Dr. Masrukhi, M.Pd), WR II & III Unimus, dengan Vaksinator adalah Tim vaksin Rumah Sakit Bhayangkara Semarang, nakes dan relawan Unimus.

Sasaran dari kegiatan Vaksinasi tersebut adalah Sivitas Akademika Unimus dan masyarakat umum dengan Vaksinasi Dosis 1, 2 dan Booster. Jumlah capaian vaksinasi sebanyak 241 orang dengan rincian  Vaksin dosis 1 sejumlah  2 orang,  vaksin dosis 2 sejumlah  6 orang dan vaksin booster sebanyak 233 orang. Jumlah pendaftar online yang teridentifikasi sebanyak  275 Peserta . Beberapa peserta yang sudah mendaftar online tidak hadir dikarenakan tidak sehat (kondisi tidak prima) dan beberapa tidak hadir tanpa keterangan. Ada 2 peserta yang hadir tidak bisa divaksin karena Tekanan Darah Tinggi, tidak turun signifikan meski sudah dilakukan relaksasi dan pemberian obat.

“Unimus merupakan bagian dari Bangsa Indonesia, sudah tentu harus ikut berkontribusi dalam upaya untuk pencegahan penularan covid – 19 dengan cara mematuhi Protokhol Kesehatan dan Vaksinasi yang telah ditentukan oleh kementrian Kesehatan dan pemerintah Indonesia” Jelas Prof. Masrukhi dalam wawancara dengan beberapa awak media disela kegiatan Vaksinasi berlangsung. Selain itu juga beliau menambahkan bahwa “di Unimus sendiri telah melaksanakan kegiatan Vaksinasi sebanyak 4 kali sebelumnya, yang salah satunya juga bekerjasama dengan Polda Jateng seperti yang dilaksanakan pada hari ini, harapannya sivitas akademika dan masyarakat Umum yang berada di sekitar Unimus bisa melakukan vaksinasi baik dosis 1, 2 khususnya Booster cepat naik, dalam upaya menurunkan angka penularan covid-19 dan meningkatkan kekebalan Komunitas.

Sementara Kombes. Pol. Lafri  sampaikan “Kapolri menarjetkan vaksinasi harus terus digenjot dengan menarjetkan 1,5 juta vaksinasi, sehingga Polri utamanya Polda Jawa Tengah menyisir ke tempat – tempat yang telah termaping masyarakat yang membutuhkan vaksin, salah satunya di Kampus Unimus ini. “tarjet Vaksin untuk hari ini adalah sebanya 56 ribu dalam pelaksanaan Vaksinasi Setenta yang ada di 124 titik tersebar di seluruh jangkauan Polda  Jawa Tengah, dengan sasaran anak – anak, pemuda, lansia, petugas pelayanan public dan semua masyarakat dengan persentase dosis pertama  sebesar 90,65%, Dosis ke 2 sebesar 70,4 %, dan Dosis 3 sudah sekitar lebih dari 20%, ujar Kombes Pol Lafri.

Loading

Leave a Reply