Ancon Subekti peraih medali emas dalam Airlangga Tapak Suci University Open International Championship 2018 kelas D Putra

Surabaya│Unimus (15/09/2018) Alhamdulillah, prestasi membangggakan kembali di torehkan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus). Kali ini Mahasiswa Ancon Subekti mahasiswa S1 Teknik Elektro Fakultas Teknik Unimus berhasil meraih prestasi internasional dalam bidang olahraga Tapak Suci. Ancon berhasil meraih medali emas pada Airlangga Tapak Suci University Open International Championship 2018 di Universitas Airlangga Surabaya pada Jum’at (14/09/2018). Dalam pertandingan final kelas 60-64 kg putra (kelas D putera), ia mengalahkan lawannya mahasiswa dari Universitas Ahmad Dahlan. Sebelumnya pada babak penyisihan Ancon mengalahkan lawannya dari Universitas Muhammadiyah Surabaya, STIE Tuban dan Universitas Jember. Bekti berhasil menyabet medali emas setelah mengalahkan lawan-lawannya pada kejuaraan internasional yang berlangsung 12-14 September 2018, diikuti oleh 215 peserta dan 27 kotingen berasal dari lima negara meliputi Indonesia, Timor Leste, Malaysia, Singapura serta Belgia.

Ancon mengungkapkan rasa bahagia dan syukurnya berhasil menang di kejuaraan bergengsi tersebut. “Alhamdulillah saya merasa senang dan gembira bisa mempersembahkan emas untuk kampus tercinta pada kejuaraan internasional karena persaingannya sangat ketat. Kejuaraan internasional baru pertama kali saya ikuti dan alhamdulillah bisa menang” ungkap Ancon. “Saya tidak akan puas sampai disini, saya akan terus berlatih dan berjuang, hingga cita-cita saya terwujud dapat menjadi atlet Pelatnas dan dapat membanggakan Indonesia di ajang olah raga bergengsi tingkat internasional” imbuhnya.

Ancon Subekti tersenyum bahagia menunjukkan medali yang di raihnya dalam Airlangga Tapak Suci University Open International Championship 2018 kelas D Putra

Rektor juga mengungkapkan rasa syukur atas capaian prestasi tersebut. Dikemukakan oleh Rektor Unimus Prof. Dr. Masrukhi., MPd bahwa Tapak Suci menjadi basis pendidikan karakter di Unimus yang nantinya membentuk lulusan Unimus sebagai generasi muda yang kuat, percaya diri dan siap mental menghadapi berbagai tantangan apapun. Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan Drs. Samsudi Raharjo, MT yang juga menjadi pembina UKM Tapak Suci menyampaikan bahwa prestasi yang diraih oleh mahasiswa dalam bidang olah raga menjadi bukti bahwa Unimus senantiasa memberikan dukungan pada pencapaian prestasi mahasiswa dalam berbagai bidang. “Semoga prestasi yang telah kami raih dapat membanggakan nama Universitas dan meningkatkan peringkat Unimus menjadi lebih baik lagi” tambah WR III.

 

Reportase UPT Humas dan Protokoler

Loading

Leave a Reply