SEMARANG, 6 JANUARI 2025Rumah Sakit Universitas Muhammadiyah Semarang (RS UNIMUS) merayakan hari jadinya yang pertama dengan tema “Tumbuh Sehatkan Umat.” Perayaan ini menjadi momentum penting bagi RS UNIMUS untuk merefleksikan perjalanan setahun terakhir sekaligus memperkuat komitmennya dalam memberikan pelayanan kesehatan yang unggul kepada masyarakat.
Acara yang digelar pada Senin, 6 Januari 2025, dihadiri oleh berbagai tokoh penting, di antaranya Walikota Semarang, Rektor Universitas Muhammadiyah Semarang, Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah Bidang Pembina Kesehatan Umum, serta mitra dan sponsor yang selama ini mendukung RS UNIMUS.
Dalam sambutannya, Direktur RS UNIMUS, dr. M. Riza Setiawan, MOSH, FISQua, menyampaikan rasa syukur dan kebanggaannya atas pencapaian yang diraih RS UNIMUS dalam satu tahun terakhir. “Milad ini menjadi momentum untuk terus melangkah maju dengan semangat melayani dan menyehatkan umat,” ujarnya.
Beragam kegiatan menarik disuguhkan, mulai dari hiburan, video refleksi perjalanan RS UNIMUS selama satu tahun, hingga tausiyah yang menginspirasi dari Pimpinan Pusat Muhammadiyah Bidang Pembina Kesehatan Umum dr. H. Agus Taufiqurrahman, Sp.S, M.Kes.
Acara juga dimeriahkan dengan peluncuran layanan unggulan terbaru RS UNIMUS, yaitu Cahaya Hati Fertility Center. Peresmian layanan ini ditandai dengan pemotongan pita oleh perwakilan tokoh masyarakat dan pemerintah. Peluncuran layanan terbaru RS UNIMUS: Cahaya Hati Fertility Center. Layanan ini diharapkan dapat menjadi solusi bagi pasangan yang mendambakan kehadiran buah hati, sekaligus menegaskan komitmen RS UNIMUS dalam inovasi layanan kesehatan.
Dalam sambutannya, Direktur RS UNIMUS, dr. M. Riza Setiawan, menyampaikan rasa syukur dan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung perjalanan RS UNIMUS. “Di usia yang masih muda, kami terus berkomitmen untuk menjadi rumah sakit yang unggul dalam pelayanan kesehatan dan inovasi, sesuai dengan visi Muhammadiyah,” ujarnya.
RS UNIMUS mengucapkan terima kasih atas dukungan para mitra, sponsor, dan masyarakat yang telah menjadi bagian penting dari perjalanan ini. Dengan semangat “Tumbuh Sehatkan Umat”, RS UNIMUS optimis melangkah menuju masa depan yang lebih baik, memberikan pelayanan kesehatan yang ramah, profesional, dan berlandaskan nilai-nilai Islami.
Reportase Humas RS Unimus