
Semarang | Unimus (27/10/2018) Perguruan Tinggi terus dituntut menyiapkan sumber daya dosen menjadi peneliti dan pengabdi kepada masyarakat sebagai wujud nyata kemanfaatan ilmu bagi masyarakat. Upaya ini mendapat dukungan Kementerian Riset dan Teknologi melalui Direktur Riset & Pengabmas Kemenristekdikti melalui pemberian dana hibah penelitian dan pengabdian kepada masyarakat kepada dosen dan mahasiswa di PTN maupun PTS.

Bersinergi dengan Kemenristekditkti Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) kembali menggelar Seminar Nasional tentang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Mengambil tema “Hilirisasi dan Komersialisasi Penelitian dan Pengabmas untuk Indonesia Berkemajuan” seminar di helat Sabtu (27/10) di Aula RSGM Unimus. Seminar hadirkan dua pembicara yaitu Prof.Dr. Ocky Karna Radjasa, M.Sc (Direktur Riset & Pengabmas Kemenristekdikti) dan Dr. M. Nur, DEA (Peneliti, dosen dan pakar teknologi plasma dari Undip). Dibuka oleh WR I Unimus Dr. Sri Darmawati, kegiatan di ikuti 303 orang berasal dari 9 provinsi di Indonesia.

Prof. Ocky memaparkan tentang peningkatan karya penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang di lakukan oleh dosen. “Dengan jumlah perguruan tinggi yang banyak di Indonesia dan adanya berbagai gap itu menjadi tantangan tersendiri. Oleh karena itu Kemenristekdikti berbasis clusterisasi perguruan tinggi untuk memberikan target maupun pembinaan yang berbeda sesuai golongannya. Tahun 2019 nanti pemerintah melalui Kemenristekdikti menyiapkan anggaran 1,7 trilyun untuk memfasilitasi dosen dan mahasiswa melakukan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat” papar Prof. Ocky. “Reformasi regulasi yang di ciptakan oleh pemerintah adalah untuk menciptakan ekosistem yang baik dan peningkatan kualitas penelitian juga pengabdian kepada masyarakat oleh dosen” tambahnya. Sementara itu Wakil Rektor I Unimus Dr. Sri Darmawati menambahkan bahwa berbagai pembinaan telah dilakukan oleh Unimus untuk meningkatkan kuantitas dan kualitas mutu karya dosen dalam penelitian dan pengabmas melalui berbagai kegiatan seperti workshop, simposium, pelatihan juga seminar. “Pembinaan dan pendampingan yang baik akan meningkatkan kualitas dosen Unimus dalam rangka memajukan bangsa melalui penelitian dan pengabdian kepada masyarakat” imbuh Dr. Sri Darmawati.

Usai seminar di gelas presentasi poster dan oral presentasi hasil penelitian serta pengabdian kepada masyarakat oleh peserta dosen dan mahasiswa. Peserta presentasi poster dan oral presentasi sejumlah 264 terdiri dari 249 pemakalah oral dan 30 peserta. Adapun tujuan dari diselenggarakannya seminar menurut Dr. Dini Cahyandari, MT selaku Ketua Panitia adalah membagi informasi terkini tentang kebijakan pemerintah dalam penelitian dan pengabdian masyarakat juga untuk memfasilitasi dosen juga mahasiswa mempublikasikan karya ilmiahnya. Kegiatan seminar ditutup dengan pengumuman juara lomba presenter terbaik baik poster maupun presentasi untuk kategori dosen dan mahasiswa.
Reportase UPT Humas & Protokoler