Semarang | Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer (FTIK) Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) meresmikan Gedung Laboratorium Teknik Mesin dan Rekayasa Sipil, Kamis (9/1/2025). Peresmian dipimpin langsung oleh Rektor (Prof. Dr. Masrukhi, M.Pd.) bersama dengan Wakil Rektor IV (M.Yusuf, Ph.D) Dekan FTIK (Dr. Ir. Syamsudi Rahardjo, ST., MM.) dan hadiri oleh Dosen, Staf Tenaga Kependidikan dan Mahasiswa Perwakilan di lingkungan FTIK Unimus.

Acara peresmian berlangsung di komplek Gedung Kuliah Bersama (GKB) II kampus Unimus jalan kedungmundu Raya no. 18 Semarang. Peresmian diawali dengan pemotongan pita dilanjutkan dengan ramah Tamah dan pemotongan tumpeng oleh Rektor Prof. Masruki.

Sampaikan sambutan, Dekan Dr. Syamsudi Rahardjo ucapkan rasa Syukur dan terimakasih kepada Universitas karena telah mendukung perekembangan Pendidikan yang ada di Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer. Dengan dibangunnya Gedung Laboratorium ini, yang diperuntukan untuk Program Studi S1 Teknik Mesin dan S1 Rekayasa Sipil bisa memberikan output yang optimal.

“Saya ucapkan terimakasih kepada Unimus atas dukungan yang sangat baik dalam proses pendidikan yang ada di FTIK ini. Adanya bangunan Laboratorium yang bagus dan representaif ini diharapkan kedepannya dapat dikelola dengan baik, disesuaikan dengan kurikulum baru yakni kurikulum OBE (Outcomes Based Education) dengan system program yang terstruktur dengan baik, untuk ciptakan system pembelajaran yang terstandar, sehingga bisa memberikan luaran yang baik, serta bisa memenuhi standar 9 pada borang akreditasi nantinya” kata Dr. Syamsudi.

Semenara itu memberikan sambutannya Prof. Masrukhi sampaikan bahwa pembangunan Gedung Laboratorium Teknik ini merupakan upaya kampus dalam mendukung kegiatan akademik mahasiswa dan dosen. Gedung laboratorium Teknik ini melengkapi fasilitas laboratorium yang kini dimiliki oleh FTIK Unimus.

“Dengan luas bangungan 624 m2, Gedung dua lantai ini memiliki beberapa laboratorium yang dapat digunakan sebagai sarana pembelajaran bagi mahasiswa yakni pada lantai 1 terdapat lab Mesin Dasar , lab CNC, lab Mekanika Tanah dan juga lab Bahan, sementara di lantai dua terdapat Lab Penguji, Lab Otomasi, Lab Ukur Tanah Teransportasi dan Hidrolika” kata Prof. Masrukhi.

“Gedung laboratorium ini termasuk lab besar yang dimiliki oleh FTIK Unimus saat ini, yang sebelumnya berada di kampus Kasipah Semarang, yang sekarang kemanfaatannya telah kami hibahkan ke SMP Muhammadiyah 2 Semarang” imbuhnya.

Prof. Masrukhi berharap dengan adanya penambahan sarana pembelajaran baru ini, Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer dapat menjadi Icon dan wajah bagi Unimus, dan dapat dimanfaatkan sebagaimana mestinya untuk kemajuan FTIK Unimus kedepannya. Selain itu Rektor juga menekankan pentingnya sinergi antara berbagai unit baik Dosen maupun staff yang ada di FTIK Unimus, di bawah pimpinan Dekan Dr. Syamsudi, sehingga bisa tercipta suasana kerja serta pembelajaran yang nyaman dan membahagiakan untuk memaksimalkan potensi yang ada dalam Pengembangan akademik dan kompetensi mahasiswa.

Loading