Semarang | Program Studi Magister atau S2 Sains Laboratorium Medis (SLM) Universitas Muhamamdiyah Semarang (Unimus) terima visitasi akreditasi oleh tim Asessor dari Lembaga Akreditasi Mandiri Perguruan Tinggi (LAM-PTKes) Dr. dr. Bambang Sasongko Noegroho, Sp.B., Sp.U (K)., dari Universitas Padjajaran Bandung, dan Dr. dr. Desak Gedhe Agung SUprabawati, Sp.B (K). Onk., dari Universitas Airlangga Surabaya. Dihadiri oleh Rektor (Prof. Dr. Masrukhi, M.Pd), Para Wakil Rektor, dan unsur Pimpinan, juga oleh Ketua Program Studi (Kaprodi (Dr. Sri Darmawati, M.Si), Dosen beserta sivitas akademika di lingkungan ) S2 Sains Laboratoirum Medis Unimus. Kegiatan visitasi dilaksanakan di ruang 408 gedung Ners Reserch Center (NRC), serta di Laborarium terpadu Fakultas Ilmu Keperawatan dan Kesehatan di lungkungan Kampus Unimus, pada Selasa – Kamis (17 – 19 / 11 / 2020).

Assessment lapangan adalah visistasi Akreditasi yang pertama kali dan dilaksanakan secara Online atau Daring oleh  Prodi S2 SLM yang merupakan satu satunya program studi di Indoneisa, sebagai salah satu upaya  yang sangat perlu dilakukan untuk meningkatkan kualitas proses Pendidikan. Dalam sambutan Rektor mengahrapkan masukkan dan arahan dari para assessor yang sudah berkompeten dalam bidangnya untuk peningkatan dan perbaikan kulaitas Pendidikan khususnya pada prodi magister SLM Unimus. Selain itu juga Rektor menyampaikan sebagai Program magister satu – satunya yang ada di Indoneisa S2 SLM Unimus perlu lakukan dan jaga betul kualitas, baik dalam system Pendidikan, pelayanan terhadap mahasiswa dengan harapan agar bisa mendidik para calon masgister Sains Laboratorium Medis dengan baik, serta menghasilkan lulusan yang berkompeten dengan menguasai bidang keilmuan yang sudah dipelajari dan didapat selama menjalankan Pendidikan di Unimus.

Reportase Kehumasan Unimus

Loading

Leave a Reply