Semarang | Himpunan Mahasiswa Diploma Tiga Keperawatan (HIMADEKA) Fakultas Ilmu Keperawatan dan Kesehatan (Fikkes) Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) menggelar kegiatan ilmiah untuk meningkatkan intelektualitas mahasiswa dan mengoptimalkan suasana akademik. Kegiatan bertajuk Seminar Nasional Keperawatan “Family Empowering untuk Meningkatkan Kualitas Hidup Penyakit Kanker Melalui Intervensi Keperawatan Komplementer”. Kegiatan dihelat di Aula Gedung Kuliah Bersama (GKB1) Universitas Muhammadiyah Semarang pada Rabu, 17 Juli 2024 pukul 08.30 sampai selesai.

Kegiatan diikuti oleh perawat klinik dan pembimbing klinik dari fasilitas pelayanan kesehatan mitra Unimus (Puskesmas dan Rumah Sakit), mahasiswa keperawatan (Diploma Tiga, S1 Keperawatan dan Profesi Ners) dari Unimus dan luar Unimus. Kegiatan digelar secara hybrid secara offline dan online melalui video conference. Kegiatan dibuka oleh Dekan Fikkes Unimus yang diwakili oleh Wakil Dekan 1 bidang akademik Dr. Ns. Fatkhul Mubin, M.Kep, Sp.Kep.J. Disampaikan oleh Dr. Fatkhul Mubin melalui sambutannya, bahwa kegiatan mahasiswa dilakukan untuk membangun suasana akademik dan mengintegrasikan visi keunggulan program studi. Visi program studi diploma tiga keperawatan adalah menjadi program studi vokasi keperawatan yang unggul dalam penerapan riset keperawatan dengan pendekatan keluarga, berkarakter, berbasis teknologi dan berwawasan internasional. Ditambahkan oleh Kaprodi Prodi DIII Keperawatan Unimus Dr. Ns. Yunie Armiyati, M.Kep, Sp.Kep. MB bahwa keunggulan penerapan riset dengan pendekatan keperawatan keluarga terutama untuk penerapan riset keperwatan komplementer, untuk itulah tema ini diangkat. “Kanker anak dijadikan topik utama karena insiden kasus kanker anak semakin tinggi dan pemberadayaan keluarga melalui intervensi keperawatan komplementer menjadi Solusi pilihan dalam perawatan pasien” tambah Dr. Yunie.

Seminar keperawatan menghadirkan dua pemateri dosen keperawatan anak. Pemeteri pertema Ns. Erna Sulistyawati, M.Kep, Sp.Kep.An (Dosen Prodi DIII Keperawatan, Fikkes Unimus) yang berjudul “Intervensi Komplementer untuk Meningkatkan Kualitas Hidup Anak dengan Kanker”. Pemateri  kedua Dr. Ns. Zubaidah, S.Kep., Ns., M.Kep, Sp.Kep.An. (Dosen Keperawatan Anak UNDIP) yang menyampaikan materi “Optimalisasi Peran Keluarga untuk Meningkatkan Kualitas Hidup Anak dengan Penyakit Kanker”. Dimoderatori oleh Ns. Mariyam, M.Kep, Sp.Kep.An yang juga dosen keperawatan Unimus, kegiatan ditutup pada pukul 11.30 Wib.

Loading

Leave a Reply