Grobogan | Tim Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK Ormawa) Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Ahmad Dahlan Universitas Muhammadiyah Semarang (Unimus) terima dan ikuti rangkaian kegiatan visitasi pelaksanaan Program Penguatan Kapasitas Organisasi Kemahasiswaan (PPK Ormawa) yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Ditjen Belmawa) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemdikbud-Ristek), Jum’at (25/10/2024) di Desa Kandang Rejo, Kecamatan Klambu, Kabupaten Grobogan. Kegiatan ini dilaksankaan bertujuan untuk mengevaluasi pelaksanaan program PPK Ormawa di berbagai kampus, termasuk oleh Tim PPK Ormawa IMM Ahmad Dahlan Unimus.

Visitasi tersebut merupakan tindaklanjut setelah melalui tahap penilaian kemajuan (PKP) PPK Ormawa 2024 yang sudah dilaksanakan selama 3 bulan dan 20 kali pertemuan, maka dari itu  Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Ditjen Diktiristek) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi mengumumkan bahwa bahwa TIM PPK Ormawa IMM Ahmad Dahlan Unimus dengan tajuk kegiatan sekolah Perempuan “Optimalisasi Potensi Perempuan melalui Implementasi Sekolah Perempuan di Desa Kandangrejo” berhasil lolos ketahap selanjutnya sebagai calon peserta Abdidaya Ormawa 2024. Dan Visitasi lapangan ini merupakan tahapan terakhir dari rangkaian proses yang panjang untuk menuju Abdidaya Ormawa 2024 di Universitas Udayana, Bali.

Kegiatan Visitasi tersebut dihadiri oleh Tim Belmawa Dikti Prof. Uyu Wahyudi M, Pd. Beserta Tim, Wakil Rektor III Unimus Dr. Eny Winaryati, M.Pd., Dinas DP3AKB, Dinas Kesehatan, Dinas Komunikasi dan Informasi, Dinas Perlindungan Perempuan dan anak, Dinas Lingkungan Hidup kabupaten Grobogan, Kepala KUA Kecamatan Klambu, Ketua Puskesmas Kecamatan Klambu, Dosen Pendamping Laily Muntasiroh, S.T., M.T., beserta Tim PPK Ormawa IMM Ahmad Dahlan Unimus dan para Ibu – Ibu kader Sekolah Perempuan.

Ketua Tim PPK Ormawa IMM Ahma Dahlan Unimus, Taufikur Rohman, melaporkan hasil pelaksanaan program, bahwa pemberdayaan masyarakat yang telah dilakukan di Desa Kandangrejo, Klambu, Grobogan  merupakan implementasi dari ilmu yang didapat selama perkuliahan yakni bagaimana caranya melihat potensi dan masalah, dimana tidak hanya untuk diselesaikan tapi juga menciptakan dan menambah nilainya. Hal tersebut dibuktikan dengan dilakukanya kegiatan selama program PPK Ormawa berlangsung yakni mengubah cara pandang masyarakat hingga meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat khususnya ibu-ibu kader sekolah Perempuan dalam mengolah produk alam dan juga mengolah sampah dengan benar, sehingga menjadi lebih bermanfaat.

Berikan sambutan perwakilan Ditjen Belmawa menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan PPK Ormawa yang dilaksanakan di desa Kandangrejo tersebut, dan dengan adanya pendampingan secara intensif sejak tahap awal hingga keberlanjutan program. “Kami paresiasi kepada pihak desa dan pihak yang terlibat telah berolaborasi dalam pelaksanaan kegiatan PPM Ormawa dengan tajuk Sekolah Perempuan ini, yang dilaksanakan oleh Mahasiswa IMM Ahmad Dahlan Unimus, dimana hal tersebut merupakan bentuk realisasi dari program yang telah dilaksanakan oleh mahasiswa dan dosen pembimbing. Saya berharap melalui program sekolah Perempuan ini kedepannya dapat memberikan manfaat yang bisa diraskaan” tutur Prof. Uyu Wahyudi M, Pd.

“Tujuan Kami melaksanakan visitasi ini adalah untuk memastikan di lapangan terkait kegiatan yang sudah dilaporkan melalui system yang telah tersusun rapi, selain itu juga untuk melihat hasil dari kegiatan yang telah dijalankan, dari waktu pelaksanaan da dampak yang diberikan kepada Masyarakat, yakni para kader sekolah Perempuan baik materi maupun Pratik” ucap Prof. Uyu Wahyudi M, Pd. Melanjutkan sambutannya.

Sementara itu Wakil Rektor III Dr. Eny Winaryati juga menyampaikan kebanggaannya kepada para mahasiswa yang tergabung dalam kegiatan PPM Ormawa tersebut. “Saya bangga sekali dengan para mahasiswa yang telah melaksanakan kegiatan PPM Ormawa ini, dimana hal ini tentu akan meningkatkan kualitas baik bagi Mahasiswa itu sendiri maupun bagi Universitas, juga khususnya bagi Ormawa yang menaungi mereka yakni IMM Ahmad Dahlan Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer Unimus” sambutnya.

tidak sampai disitu, salah satu perwakilan Kelompok kader sekolah perempuan juga diberikan kesempatan oleh Tim Visitor Direktorat Belmawa Kemendiktiristek untuk menyampaikan testimoni kepada seluruh tamu undangan. Perwakilan Kader Sekolah Peremuan, mengungkapkan terimakasih sebanyak-banyaknya kepada Mahasiswa dan Direktorat Belmawa terkait program PPK Ormawa tersebut.

“Saya ucapkan banyak terimakasih, Adik-adik Mahasiswa PPK Ormawa sangat membantu kami melalui program yang dijalankan, sebelumnya kami hanya menjadi ibu rumah tangga biasa dan sekarang kami mendapatkan pengetahuan dan keterampilan dalam mengolah sampah dan juga mengelola hasil alam sehingga menjadi suatu produk yang nilainya lebih tinggi hingga dapat memasarkan produk hasil kerja kami, baik melalui penjualan langsung maupun online melalui sosial media.” Jelasnya.

 

Loading

Leave a Reply