Semarang – Program magister atau program pascasarjana S2 Unimus menggelar acara pelepasan wisudawan/wati yang diikuti oleh 13 peserta calon wisuda dari dua program studi pada hari Rabu 28 Februari 2024. Delapan peserta berasal dari program studi Sains Laboratorium Medis dan lima peserta berasal dari program studi keperawatan. Acara yang diadakan di lantai 6 ruang kelas 602 Gedung Kuliah Bersama (GKB) II ini, dihadiri oleh jajaran pimpinan dan dosen dari program S2 Pascasarjana. Direktur Pascasarjana Dr. Ir. Rahayu Astuti, M.Kes memberikan selamat dan sambutannya untuk para calon wisudawan/wati melalui pidato pembukaan di awal acara.
Asmanidar selaku perwakilan dari calon wisudawan/wati program pascasarjana juga turut memberikan ucapan rasa syukur terima kasihnya terhadap para jajaran dosen dan para staff karyawan di program pascasarjana Unimus. Terdapat dua calon wisudawan/wati terbaik dari program pascasarjana yaitu wisudawan atas nama Aristalina Program Studi S2 Sains Laboratorium Medis dengan IPK 3.98 , dan Stefanus Yudiawan dalam Program Studi S2 Keperawatan dengan IPK 3.93. Selamat dan sukses kepada segenap wisudawan dan orang tua wisudawan, yang dengan ikhtiar kerasnya telah berhasil menghantarkan putra-putrinya menjadi magister.